MELONGUANE – Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud dr Elly Engelbert Lasut ME mengungkapkan bahwa Kabupaten Talaud merupakan salah satu Kabupaten dengan pengelolaan keuangan yang baik di Provinsi Sulawesi Utara. Hal ini disampaikan Bupati pada moment Hari Ulang Tahun Kabupaten Talaud yang ke 19 Tahun pada Jumat (2/7/2021) lalu.
Dengan adanya pengelolaan keuangan yang baik ini, Bupati Elly Lasut berharap bahwa peluang ini dapat dijadikan sebagai dasar untuk memacu pembangunan Kabupaten Talaud yang lebih baik ke depannya.
Dikatakan orang nomor satu di Talaud ini bahwa meskipun dalam perjalanan mencapai hal itu tentunya penuh tantangan yang harus dihadapi.
“Dalam melakukan program-program dan kegiatan pembangunan daerah yang berorientasi pada kemajuan daerah tentunya membutuhkan strategi dan dukungan dari berbagai komponen yang ada di daerah, yang berjuang dan berkarya secara mandiri serta memiliki daya saing untuk dapat mengelola potensi dan sumber daya alam maupun kearifan lokal budaya yang ada,” ucap Lasut.
Sehingga pada momentum HUT ke 19 Tahun ini, sambungnya lagi bahwa mengisyaratkan bagi kita masyarakat Talaud akan peningkatan taraf kedewasaan yang secara bertahap dapat memajukan pembangunan Tanah Porodisa ini ke depan.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud saya menyampaikan terima kasih serta mengapresiasi penuh kepada DPRD Talaud atas kerja keras sehingga pada 2021 ini, Talaud kembali memperoleh predikat WTP yang ke lima kalinya. Berharap apa yang telah diraih ini bisa terus dipertahankan demi kemajuan daerah lebih khususnya terhadap pengelolaan keuangan yang semakin membaik sehingga Kabupaten Talaud dapat menyamai daerah yang lain,” tutupnya. (tni)