ARANGKAA – Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud dr Elly Engelbert Lasut ME menghadiri Acara Syukuran Pentahbisan Pastori Jemaat Bethesda Arangkaa Kecamatan Gemeh pada Rabu (23/6/2021).
Bupati yang akrab dengan sapaan E2L ini dalam agenda kunjungannya ke Desa Arangkaa ini pun dalam rangka menghadiri syukuran pentahbisan pastori yang juga dirangkaikan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Jemaat Germita Bethesda Arangkaa yang ke 117 Tahun.
Bersama rombongan, Bupati Elly Lasut di sambut oleh pihak Pemerintah Kecamatan Gemeh bahkan dijemput secara adat oleh para Tua-tua Adat disana (Desa Arangkaa-red).
Ibadah Syukur dalam rangka Pentahbisan Pastori dan HUT Jemaat Bethesda Arangkaa ini di pimpin langsung oleh Ketua Umum Sinode Germita Pdt DR Arnold Apolos Abbas, M.Th.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Talaud turut menyampaikan selamat atas terlaksananya kedua acara ini, serta mengucapkan selamat ulang tahun ke 117 tahun Jemaat Bethesda Arangkaa.
Bupati berharap agar dengan ketambahan usia ini, menjadikan Jemaat Germita Bethesda Arangkaa menjadi salah satu Jemaat yang makin dewasa secara iman.
Turut hadir dalam acara ini diantaranya ada Wakil Ketua DPRD Talaud Djekmon Amisi SH, para Kepala Dinas/Badan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sthela F Bentian, S.Si, M.Si, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimca) Gemeh, bahkan seluruh Jemaat Bethesda Arangkaa. (tni)