Bitung
Kejaksaan Bitung Resmi Tetapkan Meylinda Salindeho Tersangka Kasus “Palak” Kepsek
Dimuat
3 years yang lalupada
Oleh
Admin Admin
BITUNG—Kasus dugaan penyelewengan anggaran bantuan operasional sekolah (BOS) oleh sejumlah kepala sekolah (Kepsek) SD dan SMP di Kota Bitung serta penyalagunaan wewenang jabatan oleh pejabat di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Bitung, akhirnya bermuara pada penetepan tersangka salah satu pejabat dI Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Bitung.
Hal ini disampaikan Kajari Frenkie Son saat diwawancarai awak media, Rabu (24/03/2021).
Frenkie mengatakan sebelum melakukan penetapan tim penyidik Kejaksaan Bitung telah lebih dulu menggelar rapat atau ekpose. Dan dari hasil ekpose itu akhirnya memutuskan dan menetapkan salah satu pejabat di Dikbud Bitung berinisial MS sebagai tersangka.
Ditanya apakah MS itu adalah Sekretaris Dikbud Bitung dalam hal ini Meylinda Salindeho. Kajari tak menampik dan hanya tertawa.
“Yah sudah. So tahu sudah. Hehehe,” ujar Kejari tertawa.
Disentil terkait penahanan Meylinda. Kajari mengatakan belum akan melakukan penahanan kepada yang bersangkutan.
“Untuk penahanan belum kita lakukan. Karena masih akan melanjutkan penyidikan dalam kasus ini. Namun, dalam kasus ini tersangka kami kenakan Pasal 12 huruf F dan G. Tentang seorang pejabat pegawai negeri yang meminta atau menerima uang pada waktu menjalankan tugas,” terangnya.
Kajari juga menambahkan, dalam kasus ini pihaknya belum mengarah pada tersangka lain. Karena saat ini kata dia, penyidikan masih terus berlanjut.
“Memang dari hasil pemeriksaan ada 11 orang kepsek yang kami periksa sebagai saksi mengaku menyerahkan sejumlah uang kepada MS. Namun, kalau untuk penambahan tersangka saat belum ada,” terangnya.
Sebelumnya juga, Kajari Bitung Frenkie Son menyampaikan modus dari kasus itu yakni, MS atau Meylinda menagih jatah berupa uang kepada para kepasek.
Meylinda yang saat itu baru menjabat Sekretaris Dikbud Bitung berani “memalak” atau meminta jatah dengan nominal yang bervariasi, mulai dari Rp 5 juta hingga Rp 50 juta.
Alhasil, para kepsek yang telah terlanjur memberikan uang kepada Meylinda harus berhutang pada salah satu koperasi di Bitung untuk menutupi uang yang telah mereka berikan itu.
Pun, agar bisa mendapatkan uang ini para kepsek kemudian diarahkan untuk meminjam dengan menjaminkan buku bos atau cek giro ini ke koperasi atas petunjuk Meylinda.
“Namun dari hasil pemeriksaan. Para kepsek mengaku sudah mengembalikan uang yang telah terpakai itu,” pungkasnya.
(Jamal Gani)
Kamu Mungkin Suka

IMIPA Poli Kairagi Punya Ketua Baru

Mahasiswa Papua di Sulut Jangan Buat Gerakan Tambahan Tanggal 1 Desember

Pengakuan Belanda Atas Kemerdekaan RI 17 Agustus 1945: Klaim Papua Merdeka 1 Desember 1961 Otomatis Gugur

Pemdes Leleko Gelar Musrembang RKPDes Tahun 2024

Manfaatkan DD, Pemdes Sendangan Bangun Jalan Paving Block Sepanjang 97 Meter di Jaga I

Tahap Awal, BPN Minahasa Salurkan 79 Sertifikat Tanah Kepada Warga Desa Toraget

Peringati HUT Minahasa ke-595, Ketua Glady Kandouw Pimpin Rapat Paripurna DPRD Minahasa

Siswa Unggulan Papua, Tak Bisa Ikut Ujian

Lomba Senam Sicita, Kecamatan Remboken Target Raih Juara

Pj Bupati Minahasa Jemmy Kumendong Ikuti Rakor Bersama Presiden RI Joko Widodo

Sekda Minahasa Pembina Upacara pada Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke- 95

DPRD Minahasa Gelar Rapat Paripurna Pembahasan Ranperda Perubahan APBD Tahun 2023

Peringati HUT Minahasa ke-595, Ketua Glady Kandouw Pimpin Rapat Paripurna DPRD Minahasa

Siswa Unggulan Papua, Tak Bisa Ikut Ujian

Lomba Senam Sicita, Kecamatan Remboken Target Raih Juara

Tahap Awal, BPN Minahasa Salurkan 79 Sertifikat Tanah Kepada Warga Desa Toraget

Pemdes Leleko Gelar Musrembang RKPDes Tahun 2024

Mahasiswa Papua di Sulut Jangan Buat Gerakan Tambahan Tanggal 1 Desember

Manfaatkan DD, Pemdes Sendangan Bangun Jalan Paving Block Sepanjang 97 Meter di Jaga I

Pengakuan Belanda Atas Kemerdekaan RI 17 Agustus 1945: Klaim Papua Merdeka 1 Desember 1961 Otomatis Gugur

IMIPA Poli Kairagi Punya Ketua Baru

Angin Kencang dan Banjir Bandang Landa Flores Timur

Pasca Bencana, Ini Gerakan FKDM Sulut.

Ingin Miliki Ruko Idaman, Silakan Nonton Video Ini Hingga Selesai.

Situasi Terkini Rumah Duka SHS

Solid Bergerak Bersama OD-SK, FADLY: Selamat Bertugas.

Bursa Oto Manado

Jasa Desain & Kontraktor Bangunan

Talaud Mulai Vaksinasi Corona – Dijamin Halal

VAKSINASI CORONA DIMULAI DIKEPULAUAN TALAUD

Illinois’ financial crisis could bring the state to a halt

The final 6 ‘Game of Thrones’ episodes might feel like a full season
